Jumat, 28 November 2008

TUJUAN, FUNGSI DAN PERAN KOMPI

---Tujuan Lembaga ini adalah mewujudkan cita-cita proklamasi 17 Agustus 1945 yaitu :
1. Tegaknya kemerdekaan dan kedaulatan Negara Republik Indonesia yang penuh sebagai Negara kesatuan.
2. Terwujudnya masyarakat adil dan makmur, materiil dan spiritual berdasarkan UUD 45
3. Mengembangkan pola pikir dan kemampuan Generasi Muda dalam menghadapi tantangan zaman.
4. Melaksanakan pengamatan dan riset terhadap tegaknya keadilan ekonomi, social, budaya, politik dan hukum di bumi Indonesia.
5. Menjunjung tinggi nilai kehidupan yang Demokratis berdasarkan Demokrasi Pancasila
---Fungsi Lembaga ini adalah :
1. Membentuk jiwa dan pola pikir generasi muda bangsa, supaya menjadi generasi muda yang berwawasan nasional, berjiwa kebangsaan yang penuh pengabdian dan bersifat patriotis sesuai dengan semangat Pancasila
2. Mempersiapkan intelektual generasi muda bangsa untuk siap berperan serta mengisi pembangunan dan menjadi pelaku gerakan aksi sadar ekosospolhuk diseluruh pelosok tanah air Indonesia.
---Peran Lembaga ini adalah :
1. Melakukan pengamatan riset terhadap penyelenggaraan kehidupan ekonomi, social, budaya, politik dan hukum yang dicita-citakan oleh Pancasila dan UUD 45.
2. Melakukan pengkajian dan strategi ekonomi, sosial politik dan hukum berdasarkan Pancasila dan UUD 45.
3. Melakukan sosialisasi sadar EKOSOSBUDPOLHUK dengan rutin yang diemplementasikan dalam kegiatan nyata seperti Diklat, Seminar dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar